Pertama kali diperkenalkan pada bulan Oktober 2013 lalu, Nokia Lumia 1520 sekarang telah resmi diluncurkan di Indonesia. Phablet Nokia ini diluncurkan di Indonesia setelah tak lama yang lalu "saudara Lumia-nya" yakni Nokia Lumia 1320 diluncurkan di Negeri Jiran Malaysia. Kabar soal kehadiran phablet ini di Indonesia sebelumnya telah diungkap oleh Nokia melalui YouTube. Namun kedua video yang diupload NokiaSupportVideos tersebut hanya dilihat oleh 1.419 dan 872 orang.
Nokia Lumia 1520 memiliki layar sebesar 6.0 inci beresolusi 1920 x 1080 Full HD IPS LCD ClearBlack. Phablet ini juga dimotori oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 800 Quad-Core yang berkecepatan 2.2 GHz dan diperkuat oleh ukuran RAM-nya yang mencapai ukuran 2 GB. Ditenagai oleh baterai 3400 mAH, phablet ini bisa dibilang sebagai phablet dengan daya tahan baterai yang cukup tinggi.
Dengan platform Windows Phone 8 dan kamera primer yang mencapai resolusi 20 MP phablet ini kemungkinan akan menjadi salah satu dari phablet terbaik yang pernah diluncurkan di Indonesia. Seorang pejabat tinggi Nokia bahkan optimis bahwa Nokia Lumia 1520 dapat bersaing dengan baik dan dapat memikat hati banyak orang di Indonesia.
Phablet pabrikan Nokia ini akan tersedia dalam empat warna yakni putih, hitam, merah, dan kuning. Untuk urusan harga, kemungkinan phablet ini akan dijual dengan harga kira-kira 9,45 juta Rupiah. Selain itu Nokia juga menawarkan promo cashback sebesar 1,5 juta Rupiah yang menjadikan phablet ini mungkin harus dimasukkan ke dalam daftar resolusi tahun baru 2014 anda.
0 comments:
Post a Comment