Monday 5 August 2013

Review Google Nexus 7 generasi kedua

Setelah Google Nexus 7 1 berhasil terjual dengan sukses di pasaran, sekarang Google dan ASUS bekerjasama menproduksi generasi keduanya. Nah, berikut ini adalah reviewnya.


Google New Nexus 7


Nexus 7 generasi kedua yang berukuran 7 inch ini akan dibekali oleh spesifikasi yang canggih. Contohnya, prosessor Tegra 3 milik Nvidia di generasi pertama Nexus 7 akan digantikan dengan prosessor Snapdragon S4 Pro Quad-Core berkecepatan 1,5 GHz. New Nexus 7 ini juga memiliki RAM 2 GB dan internal memory 16/32 GB dan juga sudah menggunakan Android OS 4.3 Jelly Bean. Selain itu, layar Corning Gorilla-Glass Full HD dari Nexus 7 generasi kedua ini memiliki resolusi 1920 x 1200 pixel, dengan kepadatan 323 pixel per inch. Nexus 7 generasi kedua ini memiliki kamera belakang yang beresolusi 5 MP dan kamera depannya beresolusi 1,2 MP dan bisa merekam video sampai 1080 pixel. Untuk bodinya, Nexus 7 generasi kedua ini memiliki dimensi 20.1 x 11.33 x 0.79 cm dan berbobot 317.5 gram. Nah, itu adalah preview dari tablet Google New Nexus 7, semoga bermanfaat.....

0 comments:

Post a Comment